
Siapa sangka ternyata kecanduan video porno dapat menyebabkan Impotensi. Mulai dari sekarang hentikan! Simak penjelasannya di artikel ini.
Impotensi atau Disfungsi ereksi adalah kondisi ketika penis tidak mampu ereksi atau mempertahankan ereksi, walaupun terdapat rangsangan seksual. Pada dasarnya Impotensi dapat disebabkan oleh dua faktor.
Faktor penyakit fisik contohnya seperti Diabetes, Hipertensi, Kolesterol tinggi, dan jantung. Faktor ke dua yaitu disebabkan oleh faktor Psikologis contohnya seperti stres, cemas, tertekan, dan ketakutan.
Dampak Pornografi Terhadap Impotensi
Bukan hanya faktor di atas yang dapat menyebabkan Impotensi video porno pun sangat berpengaruh terhadap masalah vitalitas Anda. Berikut penjelasannya dilansir dari Medical News Today.
Penelitian tentang Impotensi yang disebabkan video porno beragam, dengan beberapa penelitian yang mendukung bahwa video porno dapat menyebabkan Impotensi dan ada pula yang sebaliknya.
Menonton video porno dapat mengubah cara otak bereaksi terhadap rangsangan, membuat pria lebih kecil kemungkinannya merasa terangsang oleh pasangan di kehidupan nyata.
Bukan hanya video porno penggunaan mainan seks mungkin membuat saraf menjadi tidak sensitif pada penis, membuatnya lebih sulit untuk ereksi karena saraf membutuhkan lebih banyak rangsangan fisik.
Penelitian yang mendukung hubungan antara pornografi dan Impotensi berargumen bahwa porno dapat menurunkan sensitivitas respons seksual. Sebuah artikel di tahun 2016 yang diterbitkan mdpi.com berpendapat bahwa lebih banyak pria muda mencari bantuan untuk mengatasi Impotensi, dan ini bisa disebabkan oleh efek desensitisasi dari terlalu sering menonton video porno.
Namun, penelitian di atas masih perlu dikaji lagi untuk memastikan dampak video porno terhadap impotensi. Akan tetapi tidak ada salahnya Anda berjaga-jaga sebelum terjadi. lebih baik mencegah daripada mengobati.
Cara Berhenti Kecanduan Video Porno
Menonton video porno merupakan hal yang sulit untuk dilewatkan oleh sebagian pria. Namun, dampak dari menonton video ini sangat berbahaya, selain impotensi Anda juga bisa mengalami gangguan sistem saraf pada otak.
Oleh karena itu masalah ini harus segera di atasi tapi tentunya mengatasi masalah kecanduan ini memanglah sulit. Tapi jika Anda ada kemauan pasti ada jalan. Cara pertama untuk mengatasi masalah kecanduan ini adalah dengan niatkan dengan hati terlebih dahulu.
Selain itu Anda juga bisa mengisi waktu luang dengan hal-hal positif agar tidak terpikir hal-hal yang dapat memicu Anda menonton video porno. Intinya Anda harus senantiasa menyibukkan diri serta perkuat keimanan.
Impotensi merupakan masalah yang tidak bisa dianggap sepele. Banyak orang yang rumah tangganya hancur gara-gara masalah pada penis satu ini. Oleh karena itu jika Anda mengalami masalah ini segera konsultasilah pada dokter berpengalaman di kliniklelaki.com agar cepat teratasi.