Kehidupan Seks Menjadi Indikator Kesehatan yang Jarang Disadari

seks indikator kesehatan

Kehidupan seks Anda dengan pasangan ternyata dapat menjadi indikator kesehatan yang bahkan jarang disadari. Selain menjadi indikator kehidupan seks yang prima juga dapat memberikan beragam manfaat simak artikel ini hingga selesai!

Mengutip dari salah satu artikel kesehatan, milik pemerintah Amerika Serikat (niddk.nih.gov) yang memiliki spesialisasi untuk publikasi jurnal penelitian kesehatan. Dalam salah satu artikelnya dikatakan bahwa “Remember that a healthy sex life is part of a healthy life”.

Yang artinya kurang lebih adalah “Ingat bahwa kehidupan seks yang sehat adalah bagian dari kesehatan”. Namun, masih banyak orang yang beranggapan bahwa bercinta hanya dijadikan tempat untuk memuaskan nafsu belaka.

Seks Menjadi Indikator Kesehatan

Dalam artikel yang dijelaskan di atas bahwa kehidupan seks dapat menjadi indikator kesehatan Anda. Ketika Anda berkonsultasi di Klinik Lelaki, Anda akan mendapatkan pertanyaan tentang frekuensi seks.

Dan rata-rata hasil jawaban yang di terima cukup mengindikasikan secara signifikan. bahwa bila seorang pria memiliki masalah dengan gangguan seks seperti impotensi dan atau ejakulasi dini. Maka ia akan semakin jarang untuk melakukan seks.

Selain itu keadaan psikologis yang sedang buruk atau stres juga menjadi salah satu faktor jarang berhubungan seks. Jadi ketika kehidupan seks Anda tidak maksimal kemungkinan Anda mengalami masalah kesehatan vitalitas atau juga masalah psikologis.

Sering berhubungan intim tanda pasangan bahagia dan sering berhubungan intim mampu membuat anda lebih sehat. Artinya bahwa pasangan suami istri yang lebih sering melakukan hubungan seks akan lebih bahagia dan lebih sehat.

Manfaat Berhubungan Seks bagi Kesehatan

Kesehatan merupakan hal penting karena untuk menjaga kondisi badan tetap prima terbilang tidak mudah. Nah, salah satu usaha Anda agar kondisi badan tetap prima adalah dengan berhubungan intim dengan istri atau juga suami. Berikut beragam manfaatnya.

1. Mencegah Hipertensi dan Juga Penyakit Jantung

Ketika Anda berhubungan seks dengan pasangan dapat melepas stres dan kecemasan. Nah, stres dan cemas ini berkaitan dengan tekanan darah tinggi atau hipertensi. Tentunya dengan stres dan cemas hilang tekanan darah akan terkontrol dengan baik.

2. Manfaat Hubungan Seks Meningkatkan Sistem Imun Tubuh

Seorang yang rutin bercinta memiliki tubuh yang relatif kuat dalam melawan virus, bakteri, dan lain-lain. Sebuah penelitian membuktikan jika bercinta 1-2 kali dalam seminggu dengan rutin dapat meningkatkan Antibodi yang berguna untuk melindungi tubuh dari infeksi.

3. Membakar Kalori

Sebuah studi pada tahun 2013 membuktikan jika pasangan heteroseksual berumur 20 ke atas dapat membakar sekitar 69-100 kalori pada tubuh selama hubungan seks. Hal ini setara dengan 10 menit berlari di atas treadmill. Anda bisa membakar kalori lebih tergantung dengan intensitas dan juga durasi ketika bercinta.

4. Pereda Nyeri

Manfaat hubungan seks dapat menjadi pereda nyeri. Ketika bercinta akan melepas hormon endorfin, menurut beberapa peneliti hormon endorfin yang keluar ini dapat meredakan nyeri akibat menstruasi dan sesudah melahirkan.

Untuk mendapatkan manfaat hubungan seks secara maksimal, Anda perlu melakukan sesi bercinta dengan rutin minimal 1-2 kali dalam seminggu. Mulai sekarang perhatikan kehidupan seks karena menjadi indikator kesehatan Anda.

Referensi:
Helalthline.com

Ilustrasi gambar by Freepik

Tinggalkan Balasan